Royal Resort Residences adalah proyek ke-10 Terrakon Property yang juga proyek pertama di Palembang. Kawasan perumahan dengan fasilitas premium, bahkan dilengkapi smart home.
PropertiTerkini.com – Dewasa ini, rumah bukan sekadar hanya sebagai tempat tinggal atau beristirahat. Lebih dari itu, rumah juga menjadi bagian dari gaya hidup yang serba praktis.
Baca Juga: Properti Palembang Bagai Gadis Seksi yang Menggoda
Oleh karenanya, pengembang pun harus berupaya untuk menyesuaikan kebutuhan konsumennya. Mulai dari fasilitas kawasan hingga dalam setiap huniannya.
Salah satunya adalah fasilitas smart home. Konsep hunian yang seperti ini, kini menjadi pilihan yang semakin diminati.
Konsep smart home ini jugalah yang menjadi keunggulan dari Royal Resort Residences, sebuah kawasan hunian yang dikembangkan oleh Terrakon Property di Palembang, Sumatera Selatan.
Baca Juga: Kian Laris Hunian “Smart Home”, Apa Penyebabnya?
“Menariknya di Palembang, pengembang yang punya konsep sangat minim. Banyak yang hanya jual tanah dan bangunannya saja. Kami masuk dengan konsep beda. Mulai dari gerbang, fasilitas dalam kawasan hingga di setiap hunian. Dan ternyata, pembeli di sana lebih berminat dengan hunian yang seperti ini,” ujar Nata Susanto, Marketing Director Royal Resort Residences kepada media di Jakarta, (1/8/2019).
Kawasan perumahan di Jalan Tegal Binangun, Jakabaring ini telah dilengkapi dengan jaringan kabel optik up 1 gb/second yang ditanam di bawah tanah.
“Jadi konsumen mau pilih provider apa saja bebas karena jaringannya sudah kami siapkan. Mau buat bisnis atau apa saja bisa dari kawasan ini,” terang Nata.
Bahkan, pengembang juga telah merancang aplikasi untuk memudahkan penghuni dalam mengakses CCTV lingkungan. Aplikasi tersebut kata Nata, dirancang oleh tim yang membuat aplikasi qlue di Jakarta.
Baca Juga: Lippo Akan Perluas Palembang Icon
“Jadi penghuni perumahan bisa pantau tamu yang keluar masuk kawasan atau memantau anak-anaknya yang lagi bermain di taman sekitar,” ungkap Nata.
Saat ini, kata dia, sudah terpasang 9 unit CCTV. Nantinya akan ada penambahan lagi.
Sementara untuk rumah dengan tipe dua lantai, pengembang pun telah melengkapi hunian dengan CCTV 4 titik, sirine dan panic button, juga motion sensor di jendela dan pintu.
“Jadi kalau ada maling, sirine nyalah sudah otomatis sistem menyampaikan ke pemilik rumah, pos keamanan kemudian ke polisi,” ungkap Nata.
Tidak hanya itu, penghuni perumahan juga bisa mengakses wifi gratis di beberapa fasilitas publik dalam kawasan Royal Resort Residences tersebut.
Tipe Baru

Terrakon Property masuk ke Palembang sejak 2017 lalu. Awalnya, pengembang membangun 200 unit di tanah seluas 4 hektar. Karena permintaan bertambah, kini pengembangan kawasan bertambah satu hektar menjadi 5 hektar.
Baca Juga: Melirik Palembang yang Menggoda dengan Bisnis Kos-Kosan
“Untuk tipe kecil yakni tipe 38 dan 48, ada sebanyak 110 unit sudah sold out. Saat ini tersisa tipe 88 sebanyak 90 unit, dimana sudah terjual 20 unit,” kata Nata.
Lantaran tingginya permintaan hunian di palembang, Terrakon Property kembali merilis tipe terbaru pada 28 Juli 2019 lalu. Tipe Elara berukuran 36/72 diluncurkan sebanyak 100 unit dengan harga mulai Rp400 jutaan.
Tipe Elara merupakan rumah tumbuh, sehingga bisa dikembangkan lagi oleh pemilik rumah tersebut.
“Selain Elara 36/72 di Agustus ini kami juga akan meluncurkan tipe 98/112 juga ruko di tahun ini,” sebut Nata.
Menurut Nata, mayoritas pembeli berasal dari Kota Palembang dan beberapa daerah lain di Sumatera Selatan.
Fasilitas Lengkap
Royal Resort Residences juga ditunjang dengan fasilitas eksternal yang beranekaragam. Salah satunya adalah club house dan swimming pool.
Baca Juga: Dari Andalas, PT AWI Garap Properti di Tangerang
Tak sekadar untuk acara penghuni seperti pernikahan dan ulang tahun, club house ini juga dikondisikan untuk menyambut tamu penghuni yang datang.
“Jadi tidak perlu ke rumah, penghuni kami arahkan menyambut tamu di sini. Ada bartender dan minibar untuk duduk. Kopi dan teh juga disediakan secara gratis,” ujar Nata.
Selain club house, Terrakon Property juga menginvestasikan Rp500 juta untuk membuat berbagai fasilitas outdoor seluas 1.000 m2, mulai dari sport park, out gym, basket ball area, balai bengong (gazebo) hingga kiddy garden.
“Dari awal memang kami sudah memikirkan fasilitas-fasilitas tersebut. Kami menyediakan home bukan sekedar house. Fasilitas yang mungkin belum terpikirkan orang Jakarta sudah kami siapkan di sini. Ini juga sesuai moto kami under promise over delivery,” ungkap Nata.
Prospektif

Royal Resort Residences terletak di lokasi yang sangat strategis, dekat dengan stasiun LRT Jakabaring. Nantinya, kawasan Palembang Ulu ini akan menjadi daerah pemekaran yang digadang-gadang bakal menjadi kotamadya baru.
Baca Juga: Saatnya Investasi Properti, Tunggu Hasilnya Dalam 25 Tahun
“Untuk ke depan, Jakabaring ini akan menjadi pusat pemerintah. Gedung DPRD, Kejaksaan Tinggi hingga Bank Sumsel Babel yang menjadi gedung tertinggi, ada di sini bukan di seberang, hilir,” jelas Nata.
Berbagai fasilitas pendidikan dan rumah sakit ada di daerah ini, antara lain Rumah Sakit Hermina. Kabarnya, Binus juga akan bangun universitas di sini.
“Bisa dibilang, kawasan hulu ini adalah Serpong-nya Palembang,” tegas Nata.
Selain itu, lanjut dia, akses Tol Palembang-Indralaya juga berada di radius 5 km dari lokasi perumahan.
Lantaran lokasi dan fasilitas yang mumpuni tersebut, kenaikan capital gain di Royal Resort Residences pun sangat baik. Nata menyebut, kenaikan harganya mencapai 10-15%.
Baca Juga: Badai Krisis Tetap Bisa Jual Properti, Ini Jurusnya
“Dulu rumah tipe kecil harganya Rp350 juta. Sekarang harganya sudah di angka Rp500 juta,” rinci Nata.
Cara Bayar
Bagi konsumen yang berminat, pengembang menawarkan beberapa cara bayar yang menarik.
“Kami bikin program tunjuk rumah, bayar Rp10 juta langsung akad kredit. KPR pasti disetujui, tinggal BI Checking enggak perlu lihat penghasilannya lagi. Program ini khusus karyawan BUMN,” jelas Nata.
“Dengan demikian kenaikan harga rumah dalam satu tahun lebih tinggi dari jumlah yang kita bayarkan selama satu tahun, artinya potensi keuntungan dalam 1 tahun adalah 100%” lanjut Nata.
Baca Juga: WAWANCARA: BNI Sumsel Agresif Menyasar Sektor Perumahan
Kalau karyawan swasta, sambungnya, uang muka sebesar 15% dapat dicicil 4 kali dan preapprove.
“Sekarang justru kalau beli rumah jangan cash tapi KPR saja. DP-nya kecil dan dapat dicicil,” ungkapnya.
Untuk mewujudkan program ini, Terrakon Property bekerjasama dengan Bank Mandiri. Selain itu pengajuan KPR juga dapat melalui bank BCA, BTN, BNI, BNI Syariah, Niaga, Niaga Syariah, MayBank, Panin, NISP, Bank Indeks dan Bank Sumsel Babel.
Untuk diketahui, pengembang berumur lebih dari 10 tahun ini juga telah membangun beberapa proyek lainnya. Seperti Puri Gading Depok Residences, Puri Gading Residences 2 dan Cascadia Residences di Depok, Jawa Barat.
Baca Juga: Penyaluran Kredit Perumahan BTN Capai 53 Persen
Proyek lainnya tersebar di wilayah Bekasi, dan Bintaro. Sedangkan Royal Resort Residences merupakan proyek pertama di Palembang juga proyek ke-10 Terrakon Property.
2 comments
16 Proyek Baru WIKA Realty, Lebih Fokus di Jabodetabek | Properti Terkini
[…] Baca Juga: Beda Konsep, Royal Resort Residences Lebih Diminati […]
Gandeng Bank Mandiri Syariah, Synthesis Homes Beri Kemudahan | Properti Terkini
[…] Baca Juga: Beda Konsep, Royal Resort Residences Lebih Diminati […]