Vivos menyediakan lebih dari 500 bunker mewah layaknya hotel bintang 5 dengan potensi menampung hingga 10 ribu orang. Disediakan dua opsi penyewa, baik untuk Private Bunker dan Shared Bunker.

Dari luar tidak terlihat seperti sesuatu yang istimewa, bahkan lebih mirip seperti kuburan. Namun apa yang ada di baliknya, ternyata bunker mewah menyerupai hotel bintang lima.

Baca Juga:

Anda tentunya sudah tidak asing dengan sebuah film produksi 2009 yang disutradarai oleh Roland Emmerich berjudul “2012‘. Film bencana fiksi ilmiah yang menceritakan tentang hari kiamat yang melanda seantero bumi. Dan sebagian kecil orang akhirnya selamat setelah masuk ke dalam sebuah kapal besar nan kokoh.

Hampir sejalan dengan cerita film tersebut, sebuah perusahaan di Amerika, Vivos xPoint pun tengah menyiapkan ratusan hunian mewah yang diklaim akan dapat menyelamatkan ribuan orang dari bahaya dahsyat bahkan kiamat.

Namun kali ini, bukanlah sebuah kapal yang disiapkan di lautan, melainkan bunker kokoh di dalam perut bumi, di area Black Hills di South Dakota, tepat di sebelah selatan Kota Edgemont.

Sebanyak 575 unit bunker dengan ukuran mulai sekitar 204 m2 disediakan yang dapat menampung hingga 10.000 orang, jika kelak sudah rampung. Kompleks hunian bunker ini cukup terpencil dari kota di atas ketinggian sekitar 3.800 kaki dalam kawasan lebih dari 4.661 hektar.

vivos-bunker-3_inside_door

Setiap bunker dilaporkan memiliki daya tahan tinggi dan mampu menahan ledakan hingga 500.000 pon. Sementara jarak antara satu bunker dengan bunker lainnya pun sudah dipisahkan dengan jarak sekitar 122 meter ke segala arah.

Hal ini dimaksudkan untuk lebih menjamin keamanan, kenyamanan dan privasi penghuninya. Setiap bunker juga memiliki akses masing-masing langsung ke setiap unit.

Setiap unit bunker memiliki tinggi ceiling 3,81 meter sehingga berpotensi menambah loteng yang nantinya dapat menampung 10 hingga 20 orang dengan persediaan cadangan makanan dan kebutuhan lain selama setahun bahkan lebih.

Bahkan berbagai fasilitas kawasan layaknya tinggal dalam sebuah area hunian modern juga disediakan di sini, dan semuanya berada dalam tanah. Seperti toko, restoran, bar, area BBQ, teater, spa, pemandian air panas, gym, klinik medis, taman, ruang kelas, kapel arena tembak, serta beberapa lainnya.

Untuk diketahui, area ini merupakan bekas pangkalan Angkatan Darat Black Hills yang awalnya dibangun oleh Army Corps of Engineers sebagai benteng untuk menyimpan bom dan amunisi dari 1942 hingga 1967.

Vivos menjamin hunian mewah ini akan menjadi tempat berlindung yang paling aman di dunia. Bahkan proyek ini juga menyediakan keamanan 24 jam dengan para penjaga yang sudah sangat terlatih. Adanya kamera pengawas (CCTV) yang beroperasi di seluruh area kawasan, termasuk hingga dinding atau pagar kompleks yang juga berstandar militer.

vivos-bunker-2-Interior

“Pembeli kami adalah orang-orang yang cerdas, pintar dan berpendidikan. Mereka sadar, tidak paranoid. Seluruh dunia khawatir. Banyak orang merasakan hal yang sama, bahwa ada sesuatu yang akan terjadi,” ujar Robert K. Vicino, Founder and CEO Vivos, seperti dikutip dari beberapa media.

Kekhawatiran itu, lanjut Robert, bisa tentang keruntuhan ekonomi, Perang Dunia III, pemanasan global dan lainnya.

“Mereka khawatir banyak hal. Ada ancaman dari matahari, ancaman asteroid yang menabrak bumi, hingga lainnya,” tegas Robert.

“Harga bunker yang kami tawarkan sungguh tidak ada apa-apanya untuk menjamin kelangsungan hidup banyak orang. Bunker ini tempat yang sangat besar dari kebanyakan rumah dan ini akan menjadi komunitas kelangsungan hidup terbesar di planet ini,” lanjutnya.

Bagi Anda yang berminat, bisa memilih salah satu opsi sewa yang disediakan Vivos, yakni Private Bunker dan Shared Bunker.

vivos-bunker-5_private bunker 1 vivos-bunker-5_private bunker 2

Private Bunker./ Image: terravivos.com

Untuk Private Bunker dikenakan biaya sewa 25.000 dolar Amerika atau setara Rp348.250.000 yang harus dibayar dimuka untuk masa 99 tahun, plus setiap tahunnya Anda harus membayar 1.000 dolar Amerika atau sekitar Rp13.930.000.

vivos-bunker-6_Shared bunker 1

vivos-bunker-7_perbedaan

Shared Bunker./ Image: terravivos.com

Sedangkan untuk Shared Bunker dikenakan biaya 7.500 dolar Amerika per orang, setara Rp104.475.000. Angka tersebut dengan asumsi kurs Rp13.930 per dolar Amerika Serikat.

vivos-bunker-7_perbedaan