Bisnis kos-kosan memang lagi tren di Kota Pempek, Palembang. Seperti kamar hotel, kos-kosan di palembang juga tersedia dalam ragam pilihan tipe serta punya fasilitas lengkap.
Propertiterkini.com – Bisnis properti di Palembang tumbuh subur dengan peningkatan harga sangat signifikan. Bahkan Palembang yang diibaratkan seperti gadis cantik nan seksi itu telah memikat banyak pengusaha dan investor masuk ke Kota Pempek tersebut.
Baca Juga: REI Sumsel: Pengembang MBR Masih Bertahan, Meski Untung Kian Buntung
Beberapa pengembang nasional juga telah menguasai ratusan hektar lahan di sana. Bahkan kawasan-kawasan kota mandiri telah muncul di beberapa sudut Kota Palembang.
Endang W Wierono, Principal Keller Williams Palembang – property agent asal Amerika – menuturkan, Palembang dan Sumatera Selatan masih menjadi ladang subur bagi bisnis rumah tapak dan terutama properti komersil. Apalagi Palembang yang baru saja sukses menyelenggarakan pesta olahraga terbesar Asia, yakni Asian Games 2018 beberapa waktu lalu. Kepercayaan investor tentu semakin besar untuk masuk ke Palembang dan Sumatera Selatan ini.
“Yang kuat memang komersil. Kalau untuk primary, lebih banyak main di FLPP, sementara middle up memang slow,” ujar Endang di Palembang Icon, Kota Palembang, beberapa waktu lalu.
Untuk sebarannya, sambung dia, saat ini agresif ke arah Ulu, yakni Jakabaring dan Alang-Alang Lebar.
“Sport tourism dan venue internasional ada di Jakabaring, kalau Alang-Alang Lebar ada jalan akses menuju ke Lampung,” kata General Secretary Indonesia Marketing Associations (IMA) Chapter Palembang ini.
Lantas bagaimana dengan peluang untuk hunian vertikal atau apartemen?
Menurut Endang hunian vertikal tetap punya peluang hanya saja belum ada pengembang yang benar-benar mewujudnyatakan itu. Adapun beberapa pengembang lokal sudah coba menggarap segmen tersebut namun belum berhasil.
Baca Juga: Beli Rukost di Karawang, Modal Balik Hanya Dalam 10 Tahun
“Ada beberapa developer yang bangun tapi belum ada yang benar-benar terwujud. Padahal kita benar-benar berharap ada yang bisa bangun satu tower hunian di sini. Sebenarnya masyarakat urban di sini sudah pengen tinggal di apartemen,” lanjutnya.
Bisnis Kos-Kosan
Salah satu tipe kamar kost di D’Paragon Kota Palembang./ Foto: dok. dparagon
Ada satu peluang yang paling menggiurkan saat ini, Endang mengungkapkan, adalah bisnis kos-kosan. Sewa kos-kosan di Palembang mulai dari harian hingga bulanan.
“Ada yang harian mulai dari Rp80.000 hingga Rp250.000 per hari,” ungkap Endang.
Beberapa kos-kosan yang sudah ada di Palembang saat ini merupakan hunian low rise setinggi 5 lantai. Jumlah kamarnya pun bervariasi, mulai dari puluhan hingga mendekati seratusan kamar kos.
Bisnis kos-kosan di Kota Palembang dapat dijumpai seperti di Jalan Trikora, Kota Palembang. Di sana ada City Kost yang merupakan bangunan kos 5 lantai. City Kos yang berada di Jalan Trikora, Kota Palembang menawarkan sewa kamar mulai dari harga Rp200.000-an per malam.
Masih di jalur Jalan Trikora, Kota Palembang, ada D’Paragon yang bahkan menyediakan beberapa tipe kamar, mulai dari tipe standar, hingga eksklusif, seperti Deluxe B, Deluxe A hingga VIP. Tarif sewanya berkisar mulai Rp200.000 per malam (harian), hingga Rp2.500.000 per malam untuk di VIP.
Baca Juga: Kota Paling Mahal di Dunia untuk Sewa Apartemen
Kemudian Amelia Kost Boarding House yang berada di Lorong Rindu, Jalan Angkatan 45, Ilir Barat, Kota Palembang, menyewakan unit kos dengan harga mulai Rp160.000-an per malam.
“Rata-rata okupansinya di atas 100 persen bahkan hingga 120 persen. Ada kos-kosan punya partner saya sebanyak 20 kamar, masuk lorong pula. Tapi okupansinya mencapai 100 persen terus. Dia sewakan mulai Rp75.000 ribu per hari,” kata Endang.
“Bisnis kos-kosan ini adalah bisnis yang sangat menggiurkan saat ini, sehingga banyak yang terjun ke sana,” ungkap Ketua DPD AREBI Sumsel tersebut.
Layaknya tinggal di hotel, kos-kosan di Palembang tersebut juga menyediakan ragam fasilitas seperti area parkiran, AC, wifi gratis, TV, hingga sarapan dan jasa laundry.
7 comments
Properti Palembang Bagai Gadis Seksi yang Menggoda | Properti Terkini
[…] […]
Agar Bisnis Kontrakan Laris Manis, Pelajari Tips Berikut Ini | Properti Terkini
[…] […]
Damai Putra Group dan Nishitetsu Mulai Bangun Sayana Apartments | Property and The City
[…] dari mahasiswa dan dosen universitas, termasuk profesional yang ada Harapan Indah. Saat ini saja, sewa kos-kosan sekitar sini sudah sekitar Rp2-2,5 juta per bulan. Tentunya menjadi investasi yang sangat […]
Cari Rumah Kontrakan Murah? Ada di Sini! | Properti Terkini
[…] Baca Juga: Melirik Palembang yang Menggoda dengan Bisnis Kos-Kosan […]
Untuk Mahasiswa, Louvin Apartment Hadirkan 15 Fasilitas Premium | Properti Terkini
[…] Baca Juga: Melirik Palembang yang Menggoda dengan Bisnis Kos-Kosan […]
Kementerian PUPR Bangun Perumahan Bhayangkara Praja Sriwijaya di Palembang | Properti Terkini
[…] Baca Juga: Melirik Palembang yang Menggoda dengan Bisnis Kos-Kosan […]
Beda Konsep, Royal Resort Residences Lebih Diminati | Properti Terkini
[…] Baca Juga: Melirik Palembang yang Menggoda dengan Bisnis Kos-Kosan […]