Fasilitas Park and Ride South Quarter seluas 3.500 meter persegi mampu menampung 75 mobil dan sekitar 30 sepeda motor. Biaya parkir lebih murah ditambah layanan bis TransJakarta menuju stasiun terdekat.

PropertiTerkini.comPT MRT Jakarta dan PT Intiland Development Tbk berkolaborasi mengembangkan park and ride, sebuah fasilitas parkir khusus bagi penumpang MRT Jakarta, di kawasan bisnis terpadu South Quarter, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Park and Ride Lebak Bulus Tampung Kendaraan Pengguna MRT

Penandatanganan dilakukan oleh Direktur Utama PT MRT Jakarta, William Sabandar; Direktur Pengembangan Bisnis PT Intiland Development Tbk, Permadi Indra Yoga, dan Direktur PT Putra Sinar Permaja, B Chandra Maulana Makmoen, di South Quarter, Jakarta Selatan, Kamis (15/8/2019).

Kerja sama ini ditandai dengan peresmian dan pengoperasian fasilitas park & ride oleh jajaran pejabat Pemerintahan Provisi DKI Jakarta dan PT MRT Jakarta, Manajemen Intiland, dan PT Transportasi Jakarta.

Penyediaan fasilitas park and ride tersebut akan memudahkan masyarakat mencari area parkir terdekat dengan stasiun-stasiun MRT Jakarta. Juga memberikan manfaat bagi masyarakat dan para pekerja kantor di sekitar area Lebak Bulus yang ingin menggunakan fasilitas MRT Jakarta dari Stasiun Lebak Bulus Grab dan Stasiun Fatmawati, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Wajah Baru Poins Square: Terhubung Skybridge ke Stasiun MRT

Indra Yoga mengatakan bahwa kolaborasi tersebut menjadi bagian dari sejumlah kerja sama mutual dengan pihak MRT Jakarta. Lebih dari itu, juga wujud komitmen bagi kedua belah pihak untuk mendorong kesadaran publik menggunakan transportasi umum.

“Penyediaan fasilitas ini juga menjadi komitmen kami untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat yang setiap harinya beraktivitas menggunakan moda transportasi umum. Ini juga bentuk dukungan dan social movement untuk secara bertahap mengurangi tingkat polusi di Jakarta,” ucap Yoga.

Sepanjang koridor Lebak Bulus dan Bundaran HI, saat ini terdapat setidaknya dua titik park and ride, yakni di area Lebak Bulus dan di South Quarter.

Baca Juga: MRT Jakarta Fase 3 Timur-Barat, Begini Rencana Pengembangannya

“Kami berharap dengan tersedianya fasilitas park and ride ini, makin banyak masyarakat yang beralih dari pengguna kendaraan pribadi menjadi pengguna transportasi publik, seperti MRT dan Transjakarta,” kata William Sabandar.

Tersedia Bis TransJakarta

bis transjakarta di south quarter
Layanan bis TransJakarta menuju stasiun MRT terdekat./ Foto: dok. Intiland Development

Kawasan perkantoran terpadu South Quarter sangat strategis karena berada di koridor utama TB Simatupang dan berada di antara Stasium MRT Fatmawati dan Stasiun MRT Lebak Bulus Grab.

Lokasi park and ride ini mudah dijangkau hanya berjarak sekitar 700 meter dari dari Stasiun MRT Fatmawati dan sekitar satu kilometer dari Stasiun Lebak Bulus Grab.

Perseroan mengalokasikan lahan untuk area park and ride seluas 3.500 meter persegi. Area parkir yang mampu menampung sebanyak 75 mobil dan sekitar 30 unit sepeda motor ini dikelola secara profesional dengan perusahaan pengelola parkir terkemuka nasional.

Baca Juga: Intiland Luncurkan Dua Klaster Baru di Graha Natura Surabaya

Dan untuk memudahkan pengguna MRT, tersedia juga layanan bis TransJakarta yang akan mengantar para penumpang dari halte park and ride menuju stasiun MRT terdekat.

Parkir Lebih Murah

Keunggulan lain dari Park and Ride South Quarter adalah penerapan tarif parkir khusus. Berbeda dengan tarif parkir yang berlaku reguler, tarif parkir di park and ride jauh lebih murah, yakni hanya Rp5.000 per hari untuk mobil dan Rp2.000 per hari untuk sepeda motor.

“Tarif khusus ini hanya berlaku bagi para penumpang MRT Jakarta pada hari tersebut,” ungkap Yoga.

Manajemen Intiland dan MRT Jakarta optimis fasilitas park and ride memberikan kenyamanan dan nilai tambah bagi para penumpang MRT Jakarta.

Baca Juga: Pesona Jakarta Selatan yang Kian Melambung

Layanan ini juga sebagai upaya meningkatkan kualitas pelayanan bagi masyarakat, khususnya yang tinggal di kawasan selatan Jakarta, Fatmawati, Cilandak, Lebak Bulus, Cinere dan kawasan sekitarnya.