Dewan Juri PropertyGuru Indonesia Property Awards 2019 juga telah dipilih, bahkan dengan anggota yang diperbesar menjadi 11 orang.
Propertiterkini.com – PropertyGuru Indonesia Property Awards 2019 atau yang ke-5 secara resmi membuka pendaftaran untuk menjaring para peserta. Dalam kesempatan yang sama juga diumumkan nama-nama dewan juri yang berasal dari pakar independen yang akan memilih finalis pada ajang bergengsi ini.
Baca Juga: Perdana di Indonesia, Berikut Pemenang KOHLER Bold Design Awards
Acara Indonesia Property Awards 2019 pada tahun ini juga kembali dipersembahkan oleh global brand Kohler untuk mengapresiasi para pengembang, proyek dan desain paling terkemuka di Jakarta, Bali, Lombok dan wilayah besar Indonesia.
Segmen niche juga akan terwakili dengan baik, termasuk penghargaan untuk Best Township Development, Best Industrial Development, dan Best Lifestyle Development.
Pendaftaran untuk menjadi peserta dapat dilakukan secara online melalui www.AsiaPropertyAwards.com. Pendaftaran ini terbuka untuk para pelaku industri dan masyarakat umum.
Nominasi resmi nantinya akan terungkap pada akhir Agustus 2019, menjelang upacara penyerahan penghargaan pada Jumat, 19 September 2019 yang akan dilangsungkan di The Ritz-Carlton Jakarta, Pacific Place.
Arsitek terpandang dan komentator industri, Doddy A. Tjahjadi, Managing Director PTI Architects, kembali menjadi ketua dewan juri, dengan anggota yang telah diperbesar menjadi 11 orang.
Baca Juga: Karena Uniknya, Hyde Residence Langsung Terjual 70 Persen
Bergabung dengan para dewan juri tersebut, dua tokoh wanita terkemuka, yaitu Vivin Harsanto, Head of Advisory perusahaan konsultan JLL Indonesia dan Lina Gan, Pemimpin Redaksi Indonesia Design, salah satu media publikasi gaya hidup yang paling banyak dibaca di Indonesia.
Dewan juri lainnya adalah:
- Bagus Adikusumo, Senior Director, Office Services, Colliers;
- Bernardus Djonoputro, Executive Director, Infrastructure & Capital Projects, PT Deloitte Konsultan Indonesia;
- Cornel Juniarto, Senior Partner, Hermawan Juniarto & Partners;
- Hendra Hartono, CEO, PT. Leads Property Service Indonesia;
- Djinadi Gunawan, Managing Director, PT Meinhardt Indonesia;
- Gavin Cox, Associate, WT Partnership;
- Ian Reynolds, Managing Director, Reynolds Partnership, PT. Construction Cost Management Consultants; dan
- M. Archica Danisworo, Design Director, PT Pandega Desain Weharima.
Indrotjahjono S., Partner, Valuation Services at BDO Indonesia, yang akan memimpin tim pengawas berprestasi untuk memastikan keadilan, transparansi, dan kredibilitas dari seluruh proses dan hasilnya.
Baca Juga: Waskita Realty Garap Proyek Perdana di Bali, Mulai Rp1,9 Miliar
Berikut adalah rangkaian tanggal penting penyelenggaraan acara di tahun 2019 ini:
- 13 Februari 2019 – Pendaftaran Peserta Dibuka
- 12 Juli 2019 – Penutupan Nominasi
- 19 Juli 2019 – Penutupan Pendaftaran
- 5-16 Agustus 2019 – Inspeksi Lapangan
- 13 Agustus 2019 – Penjurian Akhir
- 19 September 2019 – Gala Dinner dan Awards Ceremony di Jakarta, Indonesia
- 29 November 2019 – Grand Final di Bangkok, Thailand